Rekomendasi Emas 30 Agustus 2023: Berhasil Mengumpulkan Kekuatan Karena the Fed.

PT Rifan Financindo Berjangka
PT Rifan Financindo Berjangka

PT Rifan Financindo Berjangka – Harga emas berhasil mengumpulkan kekuatan untuk melanjutkan pemulihannya ke sekitar $1,937 dengan the Fed berpegang kepada indikator ekonomi untuk tindakan kebijakan moneter lebih lanjut.

Ketua the Fed, Jerome Powell mengulangi pernyataan yang disampaikannya pada symposium di Jackson Hole bahwa bank sentral AS ini akan tetap berpegang kepada data ekonomi yang keluar. Hal ini membebani dolar AS. Indeks dolar AS turun 0.20% ke 103.750 yang pada gilirannya mendorong naik harga emas.

Powell menambahkan bahwa inflasi telah menjadi lebih responsif terhadap pasar tenaga kerja. Oleh karenanya data JOLTS yang akan datang dan data sehubungan dengan pasar tenaga kerja lainnya yang akan keluar nanti pada minggu ini akan menjadi krusial untuk menentukan langkah the Fed berikutnya.

Naiknya harga emas juga didukung oleh melemahnya dolar AS dan turunnya yields treasury AS. Indeks dolar AS berjuang untuk naik ke atas 104.00, sementara yields obligasi AS 10 tahun jatuh ke dekat 4.18%.

Support & Resistance

“Support” terdekat menunggu di $1,911 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke $1,901 dan kemudian $1,889.

“Resistance” terdekat menunggu di $1,937 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke $1,947 dan kemudian $1,960. PT Rifan Financindo Berjangka.

Sumber : Vibiznews

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Perhatian!!!
Managemen PT. Rifan Financindo Berjangka (PT RFB) menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk lebih berhati-hati terhadap beberapa bentuk penipuan yang berkedok investasi mengatasnamakan PT RFB dengan menggunakan media elektronik ataupun sosial media. Untuk itu harus dipastikan bahwa transfer dana ke rekening tujuan (Segregated Account) guna melaksanakan transaksi Perdagangan Berjangka adalah atas nama PT Rifan Financindo Berjangka, bukan atas nama individu.